Pembangunan Parkir Vertikal Di Kota Malang Dimulai

Rabu 21-08-2024,09:46 WIB
Reporter : Admin ameg
Editor : Admin ameg

KOTA MALANG, AMEG.ID - Kepala Dishub Kota Malang Widjaja Saleh Putra menyampaikan parkir vertikal jadi salah satu proyek strategis Pemkot Malang dengan alokasi anggaran 4 miliar.

Kantong parkir di  Kota Malang bakal bertambah. Rencana  pembangunan parkir vertikal di lahan eks Laboratorium Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Malang mulai digarap.

Dari pantauan koran ini kemarin, tampak 10 pekerja sedang mempersiapkan pembangunan  area parkir.

Ada yang melakukan penggalian, pembersihan, hingga menata material.

 
   

Kata Widjaja lokasinya dipilih di lahan bekas DLH Kota Malang agar dekat dengan kawasan kayutangan. harapannya dengan parkir vertikal ini bisa jadi solusi masalah parkir di kayutangan.

Lantai pertama digunakan untuk mobil. Sementara lantai dua untuk parkir motor.

”Kalau dari desainnya, bentuk parkir vertikal di sana nantinya memanjang,” kata Ali.

Lalu ada pagar pelindung berwarna biru di lantai satu maupun lantai dua.

Selain itu, di lantai dua akan dilengkapi dengan atap.

Ali merinci, spesifikasi parkir vertikal dibangun menggunakan material baja.

Lebar area parkir 18,4 meter dengan panjang 35 meter dan tinggi 6 meter.

 

 

Sementara pembangunan parkir vertikal sudah dimulai dengan tahap mempersiapkan lahan mulai dari penggalian pembersihan sampai menata material.

pengerjaan rencananya rampung dalam tiga bulan.

 

Ali melanjutkan, parkir vertikal di Jalan Majapahit itu bakal memiliki kapasitas dua lantai.

Kategori :

Terpopuler