JATIM, AMEG.ID - Hari ini (28/8) Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak melakukan pendaftaran ke Kantor KPU Jatim sebagai peserta Pilgub Jatim 2024.
Ketua KPU Jatim Aang Kunaifi (kanan) memberikan cinderamata kepada bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa (tengah) dan Emil Elestianto Dardak (kedua kiri) saat pendaftaran di Kantor KPU Provinsi Jawa Timur, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (28/8/2024).
Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak resmi mendaftarkan diri sebagai peserta Pilgub Jatim 2024 dengan dukungan 15 partai yakni Gerindra, Golkar, Demokrat, NasDem, Perindo, PAN, PKS, PPP, PSI, PKN, PBB, Partai Gelora, Partai Buruh, Partai Garuda, dan Partai Prima. Antara Jatim/Rizal Hanafi/um.
Pasangan Khofifah dan Emil juga diusung oleh 15 partai yakni Gerindra Golkar Demokrat Nasdem Perindo PAN PKS PSI PBB dan enam partai lainnya. Setibanya di tempat pendaftaran, pasangan Khofifah-Emil bersama belasan pimpinan parpol pengusungnya diterima oleh jajaran Komisioner KPU Jatim dengan diberi syal bermotif batik gajah oling.