Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) - Abdullah Azwar Anas mengatakan, ada fenomena pegawai titipan yang membuat tenaga honorer di kementerian/lembaga (K/L) membludak.
Melansir CNN, Anas juga menambahkan, fenomena titip-menitip merupakan godaan bagi para pemimpin daerah, dan didominasi titipan dari keluarga, dan hal itu berujung pada menumpuknya ratusan PNS.
Kemudian saat ini muncul wacana Pegawai Negeri Sipil (PNS) part time, untuk menggantikan para honorer, yang akan masuk dalam Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), dan detailnya masih dibahas dalam Rancangan Undang-Undang Aparatur Sipil Negara (RUU ASN). (YO)