Upaya Mitigasi Bencana di Kota Batu Perlu Dilakukan Secara Menyeluruh

Minggu 05-11-2023,13:39 WIB
Reporter : amegid
Editor : amegid

AMEG.ID, Kota Batu - Direktur Operasi Latihan Basarnas Surabaya Brigadir Jenderal TNI (Mar) Edy Prakoso menyebut, selama musim hujan ini wilayah Kota Batu perlu digencarkan secara menyeluruh. Karena selain bencana banjir dan tanah longsor, masyarakat perlu mewaspadai kondisi membahayakan manusia tenggelam di Sungai Brantas. 

Melansir Radar Malang, apalagi Kota Malang yang ada di hulu sungai Brantas. Salah satu wilayah yang perlu diwaspadai itu di Coban Talun sehingga wisatawan diharapkan memperhatikan tanda larangan.

"Sebab, ketika orang hanyut di sungai atau coban, proses pencariannya tidak mudah. Tim SAR harus melewati rute berkali-kali dan menghadapi arus yang deras," tuturnya.

Lebih lanjut, dalam menghadapi antisipasi bencana hidrometeorologi, tim SAR akan bersiap dan siaga 24 jam. Sekaligus bersinergi bersama pemerintah daerah  dan juga mengitensifkan koordinasi dengan pihak terkait. (NF-DL/RADAR MALANG)

Tags :
Kategori :

Terkait