Gedung Parkir Vertikal Juga Bakal Dibangun Di Jalan Majapahit

Gedung Parkir Vertikal Juga Bakal Dibangun Di Jalan Majapahit

AMEG.ID, Malang - Kepala Dishub Kota Malang Widjaja Saleh Putra menyampaikan, di tahun 2023, pihaknya berencana membangun landasan parkir, dengan pavingisasi, sebagai langkah awal membangun gedung parkir bertingkat di Jalan Majapahit.

Melansir Radar Malang, kata Widjaja, untuk pembangunan gedung parkir bertingkat di Jalan Majapahit, memanfaatkan lahan bekas gedung Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kepala Dishub Kota Malang R. Widjaja Saleh Putra mengatakan, tahun ini pihaknya berencana membangun landasan parkir terlebih dahulu. Yakni dengan melakukan pavingisasi. 

”Kalau untuk pavingisasi dananya tidak banyak. Mungkin hanya sekitar Rp 100 juta,” kata dia.

Rencananya, bangunan gedung parkir bertingkat itu terdiri dari tiga lantai. Untuk parkir kendaraan roda empat di lantai satu, dan kendaraan roda dua ada di lantai dua dan tiga. Jaya menambahkan, bangunan parkir di Jalan Majapahit itu bakal berbeda dengan gedung parkir bertingkat yang sedang dibangun di Stadion Gajayana. (AN-BG/RADAR MALANG)

Sumber: