Polres Gencarkan Kamtibmas, Awasi Tempat Publik dan Titik Rawan Kejahatan 3C

Senin 25-04-2022,21:27 WIB
Reporter : Choirul Amin
Editor : Choirul Amin

AMEG - Sepekan menjelang lebaran, patroli kamtibmas bakal lebih digencarkan jajaran Polres Malang, Tempat keramaian dan titik rawan kejahatan menjadi sasaran pengawasan.

"Fokus kita sekarang antisipasi kriminalitas 3C. Yakni, pencurian dengan kekerasan (curas dan curat), dan curanmor. Belajar dari pengalaman tahun lalu, eskalasinya meningkat jelang lebaran," kata Kasat Binmas Polres Malang, Ipda Agus Suryadi, Senin (25/4/2022) malam.

Menurutnya, tempat yang ditingkatkan pemantauannya seperti tempat hiburan, pasar, mall dan kafe, hingga tempat ibadah. Termasuk, memastikan usaha kafe yang buka hingga terlalu larut malam.

Selain menggelar operasi dan patroli rutin, lanjut Ipda Agus, antasipasi kamtibmas ini juga banyak dilakukan melalui tindakan preventif lain seperti penyuluhan langsung ke kelompok masyarakat.

"Kesadaran hukum masyarakat sudah bagus, sehingga kamtibmas relatif terkendali. Kami juga menekankan agar masyarakat bisa polisi bagi dirinya sendiri," tandasnya.

Meski demikian, Ipda Agus menegaskan, pihaknya tidak kendor untuk melakukan antisipasi kamtibmas. Hampir tiap hari, pihaknya harus berkeliling untuk memberikan peringatan diri dan penyadaran agar tetap waspada potensi kejahatan.

"Kalau gelar operasi khusus biasanya dilakukan di tampat yang dianggap paling rawan ancaman kriminalitasnya," pungkasnya. (*)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler