Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional Badan Perencanaan Pembangunan Nasional mengklaim, sudah mengantisipasi potensi kenaikan angka kebakaran hutan, akibat kemunculan fenomena iklim El Nino beberapa bulan ke depan.
Direktur Kehutanan dan Sumber Daya Air Bappenas - Nur Hygiawati Rahayu menyebut, selain mewaspadai lahan gambut pemerintah juga tetap memantau ketat hutan dan lahan kering seperti di NTT. Adapun bencana kekeringan diprediksi dapat mencapai puncaknya di akhir tahun.
Mengutip CNN, Nur mengatakan, Bappenas bersama KLHK Kementan, BNPB, dan stakeholder terkait sudah berupaya memastikan aspek-aspek mitigasi, seperti penyediaan patroli hingga infrastruktur pemadaman api. (WL)