AMEG.ID, Probolinggo - Kemarin (19/8), Kapolres Probolinggo AKBP Wisnu Warda melakukan sidak ke Satpas Polres Probolinggo. Hal itu untuk memastikan pelayanan SIM di Polres Probolinggo bebas dari calo.
Dikutip dari Detik Jatim, Wisnu mengatakan semenjak ada rute baru pembuatan SIM, tingkat kelulusannya naik hingga 70 persen. Ditambah dalam sehari ada sekitar 20-25 pemohon SIM.
"Tadi kami juga sudah bertemu dan bertanya secara langsung kepada sejumlah pemohon terkait dengan pelayanan dan tidak ada calo di dalam kantor Satpas. Menurut mereka (pemohon SIM), hasilnya cukup memuaskan. Bahkan semenjak ada rute baru ini, sehari ada sekitar 20 sampai 25 orang pemohon," kata Wisnu, Sabtu (19/8/2023).
Wisnu menegaskan, masyarakat harus proaktif jika menemukan indikasi adanya calo SIM. Sementara itu Arjidan Rafa Ibrahim, (18), seorang pemohon SIM, mengaku senang atas SIM yang didapatkan setelah sebelumnya ia gagal dalam uji praktik. (YO - AL/DETIK JATIM)