AMEG ID, JAKARTA - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengimbau masyarakat pesisir mewaspadai potensi gelombang tinggi sampai 4 meter di sejumlah wilayah perairan 3-4 September 2023.
Melansir Republika, Kepala Pusat Meteorologi Maritim BMKG Eko Prasetyo menyampaikan pola angin menjadi salah satu yang menyebabkan terjadinya peluang peningkatan gelombang tinggi. Kondisi itu menyebabkan terjadinya peluang peningkatan gelombang setinggi 1,25 - 2,5 meter di Selat Malaka, Perairan Utara Sabang, Aceh, Lampung, Laut Jawa, Bali, Lombok dan beberapa daerah lain.
"Kecepatan angin tertinggi terpantau di Selat Sunda bagian barat dan selatan, perairan selatan Banten-Jawa Barat, Laut Natuna, Selat Makassar bagian selatan, Laut Seram, Laut Arafuru, dan Teluk Yos Sudarso," paparnya.
Ia mengemukakan pola angin di wilayah Indonesia bagian utara umumnya bergerak dari tenggara-barat daya dengan kecepatan angin berkisar 5-25 knot, sedangkan di wilayah Indonesia bagian selatan umumnya bergerak dari timur-tenggara dengan kecepatan angin berkisar 8-25 knot. (IC-RF/Republika)