PDPS Kota Surabaya Siapkan Miliaran Rupiah Untuk Revitalisasi 4 Pasar

Senin 18-09-2023,15:44 WIB
Reporter : amegid2
Editor : amegid2

AMEG.ID, Surabaya - Direktur Perusahaan Daerah Pasar Surya (PDPS) Kota Surabaya Agus Priyo menyampaikan modal revitalisasi untuk empat pasar tradisional sekitar 9,9 miliar rupiah. Sehingga revitalisasi harus tertunda.

Mengutip Antara, menurut Agus modal itu masih berproses di pemkot Surabaya dan masih belum dimasukkan dalam Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) 2023. Ia juga berharap modal tersebut dimasukkan APBD murni 2024 agar revitalisasi dapat dilaksanakan secara optimal.

Agus menambahkan, meskipun revitalisasi yang direncanakan belum juga berjalan, tapi pembenahan pembenahan kecil sudah dilakukan. Pembenahan tersebut merupakan bantuan dari Pemkot Surabaya.

"Misalnya di Pasar Kembang, kami sudah memasang atap di lantai dua untuk lokasi bekas kebakaran. Ini agar pedagang kue dan jajan pasar nyaman saat datang musim hujan," katanya. (WL-FR/ANTARA)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler