AMEG.ID, Surabaya - Hari ini (22/10), Presiden Jokowi menggelar pertemuan tertutup dengan para kyai sepuh di Hoofdbestuur Nahdlatoel Oelama (HBNO). Ketua PBNU - H Umarsyah mengatakan, pertemuan itu hanya sebatas silaturrahmi, dan tidak membahas soal politik praktis.
Umarsyah mengatakan, Jokowi mengaku bahagia karena bisa memenuhi keinginan santri Indonesia. Menurutnya, sejak diterbitkannya keputusan presiden tahun 2015, baru kali ini Jokowi Berkesempatan merayakan Hari Santri 2023 bersama para santri dan kyai.
Melansir CNN Indonesia, Umarsyah juga mengatakan, pertemuan Jokowi dan para kyai sepuh NU berlangsung dengan hangat dan penuh keceriaan. Umarsyah menekankan kembali pertemuan itu sama sekali tidak menyentuh persoalan politik praktis, sehingga tidak ada pernyataan politik yang perlu disampaikan.
"Kami senang kader-kader NU banyak yang maju di Pilpres. Tapi kami tidak menyatakan dukung-mendukung di antara mereka," katanya. (RT-BG/CNN INDONESIA)