AMEG.ID, Jember - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyampaikan telah terjadi Gempa berkekuatan 4,9 magnitudo yang mengguncang kawasan jember jawa timur pada Selasa (31/10/2023) pukul 4.49 WIB.
Mengutip Sindo News, Pusat lokasi gempa tersebut berada di darat tepatnya 73 kilometer tenggara dari Jember di 113.86 Bujur Timur dan 8.82 Lintang Selatan (LS).
“Gempa Mag:4.9, 31-Oct-2023 04:44:49 WIB, Lok:8.82LS, 113.86BT (73 km Tenggara JEMBER-JATIM,” tulis akun resmi media sosial X BMKG, Selasa (31/10/2023).
Lebih lanjut BMKG juga menyebut untuk hasil pengolahan data gempa tersebut masih belum stabil dan bisa berubah seiring dengan kelengkapan data tambahan nantinya. (YO-NY/SINDO NEWS)