AMEG.ID, Jakarta - Komisioner KPU Idham Holik menyampaikan, pihaknya masih akan berkoordinasi dengan sejumlah pihak. Salah satunya tim kampanye dari 3 pasangan capres-cawapres.
Mengutip CNN Indonesia, Idham mengatakan akan melakukan rapat untuk kedua kalinya, yang mana rapat kali ini untuk mendengarkan masukan dan memaparkan teknis debat capres-cawapres. Namun, KPU menyebut, untuk format debat Pilpres calon presiden dan calon wakil presiden masih belum final.
"KPU akan menyelenggarakan rapat koordinasi kembali dengan tim kampanye dan nanti itu semua akan dituangkan dalam tata tertib debat," ucap Idham.
Sementara format debat capres cawapres memang menjadi sorotan dalam Pilpres kali ini. Karena sebelumnya KPU menyebut akan menghadirkan seluruh paslon hadir bersama-sama dalam 5 kali debat. Dari 5 kali debat, para capres akan mendapat tiga kali debat, sementara para cawapres akan mendapat dua kali debat. (IC-MT/CNN INDONESIA)