Hujan Diperkirakan Mengguyur Sebagian Wilayah Jatim Seharian

Hujan Diperkirakan Mengguyur Sebagian Wilayah Jatim Seharian

AMEG.ID, Jawa Timur - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengimbau masyarakat untuk mewaspadai potensi hujan intensitas sedang hingga deras disertai petir yang akan melanda sebagian besar wilayah Jawa Timur seharian pada Senin (26/2/2024).

Melansir Suara Surabaya, untuk pagi hari wilayah yang turun hujan yakni Kabupaten Probolinggo, Bondowoso, Situbondo dan Sumenep. Lalu pada siang hingga sore hujan akan mengguyur wilayah Surabaya Raya. Kabupaten/Kota Blitar. Kabupaten/Kota Malang dan Batu.

Sementara pada malam hari hujan akan mengguyur wilayah Lamongan dan Bangkalan, serta dini hari mengguyur wilayah Kabupaten Probolinggo dan Sumenep. Selain itu untuk suhu udara Jatim hari ini berkisar 14 hingga 34 derajat Celcius dengan kelembaban udara 60-100 persen. (YO-NY/SUARA SURABAYA)

Sumber: