Malang Raya Diguncang Gempa 6,2 SR
AMEG- Malang Raya diguncang gempa 6,2 Skala Richter (SR) dari data aplikasi BMKG pada Jumat (21/5) pukul 19.09 WIB, malam ini.
Dari data aplikasi BMKG disebutkan, gempa terjadi di kedalaman 110 km, ada di 57 km Tenggara, Kabupaten Blitar Jatim. Tidak berpotensi tsunami.
Guncangan cukup keras dirasakan di kantor Ameg Grup di Ruko WOW Jalan Raya Sawojajar Kota Malang. Sejumlah orang berlarian keluar ruangan.
Antena koneksi internet di atas atap gedung Graha Malang Post (Ameg Grup) setinggi 10 meter, bergoyang-goyang.
"Guncangannya cukup keras, karyawan semburat kabeh," kata Pimred ameg.id Sugeng Irawan dari markas ameg.id.
CEO ameg.id Imawan Mashuri merasakan guncangan yang sama di wilayah Jalan Argomoyo Lawang, Kabupaten Malang.
Guncangan juga dirasakan di Gayungan Surabaya. "Di sini juga terasa gempanya, cukup keras," kata Triana, warga Gayungan Surabaya.
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Gefisika Malang, mengingatkan aktivitas subduksi dua Lempeng Indo-Australia terhadap lempeng Eurasia, mengakibatkan terjadinya belasan kali gempa Jatim dalam sepekan terakhir ini.
Gempa diduga di kedalaman laut dangkal, akibat aktivitas subduksi kedua lempeng tersebut.
Periode 14-21 Mei ini tercatat ada 20 kali gempa bumi di Jatim.-
Sumber: