Harga BBM Shell Ikut Naik

Harga BBM Shell Ikut Naik

AMEG - PT Pertamina (Persero) telah menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) jenis gasoline RON 92 atau Pertamax dari Rp 9.000-Rp 9.400 per liter menjadi Rp 12.500-Rp 13.000 per liter.

Langkah Pertamina diikuti Shell per Sabtu (2/4/2022) hari ini melakukan penyesuaian harga untuk wilayah Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Timur, dan Sumatera Utara.

Harga bensin RON 92 merek Shell Super mengalami perubahan harga dari Rp 12.990 per liter menjadi Rp 16.000 per liter.

Harga BBM RON 95 merek Shell V-Power naik dari Rp 14.500 per liter menjadi Rp 16.500 per liter.

Harga Shell V-Power Diesel naik menjadi Rp 18.100 per liter dari sebelumnya Rp 13.750 per liter.

Untuk Shell V-Power Nitro+ (RON 98) juga mengalami perubahan harga menjadi Rp 18.040 per liter dari sebelumnya Rp 14.990 per liter.

Sedangkan harga Shell Diesel Extra dijual seharga Rp 17.500 per liter. (*)

Sumber: