Jokowi Lantik Arek Ngalam sebagai Anggota Bawaslu

Jokowi Lantik Arek Ngalam sebagai Anggota Bawaslu

AMEG - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) di Istana Negara, Selasa (12/4/2022) hari ini.

Pelantikan sebagai bukti pemerintah fokus menyiapkan Pemilu 2024. Salah satu anggota Bawaslu yang dilantik adalah Totok Hariyono asli arek Ngalam.

Pelantikan komisioner KPU dan anggota Bawaslu masa jabatan 2022-2027, disiarkan secara langsung di channel YouTube Sekretariat Presiden.

Dalam tayangan , Presiden Jokowi membacakan sumpah yang diikuti anggota KPU dan Bawaslu dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Setelah itu Presiden memberikan salam kepada para anggota KPU dan Bawaslu kali ini sudah didampingi istri.

Totok Hariyono dilantik bersama anggota Bawaslu RI terpilih, yakni Lolly Suhenty, Puadi, Rahmat Bagja, dan Herwyn Jefler Hielsa Malonda.

Karier Totok Hariyono diawali dari Kabupaten Malang. Setelah itu karier berlanjut menjadi anggota Bawaslu Jawa Timur dan kemudian lolos seleksi anggota Bawaslu.

Pria alumnus SMA Islam Malang dan IKIP PGRI Malang ini permah berkarier sebgaai wartawan Harian Memorandum Biro Malang dan aktif pengurus PWI Perwakilan Malang.

Yang dilantik menjadi komisioner KPU RI yakni Betty Epsilon Idroos, Hasyim Asy’ari, Mochammad Afifuddin, Parsadaan Harahap, Yulianto Sudrajat, Idham Holik, dan August Melaz.

Sebelumnya Jokowi mengatakan, tahapan Pemilu sudah dimulai 20 bulan sebelum pemungutan suara, mengacu pada undang-undang yang berlaku.

“Nanti kita perlu bicara dengan KPU-Bawaslu, agar persiapan Pemilu dan Pilkada yang belum pernah punya pengalaman serentak, betul-betul bisa kita persiapkan dengan matang,” jelasnya. (*)

Sumber: