Jepang Peringati 78 Tahun Serangan Bom Atom Di Hiroshima
Sumber : REPUBLIKA
Hari ini (6 / 8 ) Jepang memperingati 78 tahun serangan bom atom Amerika Serikat (AS) di Hiroshima. Peringatan ini dimulai dengan Pembunyian Lonceng perdamaian pada pukul 8.15 pagi waktu setempat, bertepatan saat bom dijatuhkan.
Melansir Republika, Sekitar 50 ribu peserta menghadiri upacara peringatan di luar ruangan, Termasuk para penyintas lanjut usia yang mengikuti momen hening di tengah musim panas dengan suhu mencapai 30 derajat Celsius.
Lebih lanjut, Wali Kota Hiroshima - Kazumi Matsui mengatakan, pihaknya mendesak penghapusan senjata nuklir, dan menyebut gagasan penangkal nuklir oleh negara Kelompok Tujuh (G7) sebagai "kebodohan”. (YO-BG/REPUBLIKA)
Sumber: