Ratusan Kendaraan Ikut Uji Emisi Gratis Di Tangerang
AMEG.ID, Tangerang - Kemarin (5/9) Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Tangerang Tihar Sopian menyampaikan program ini dapat antusiasme luar biasa dari masyarakat setempat. Tercatat dari 649 kendaraan yang mengikuti uji emisi, 551 diantaranya dinyatakan lulus.
Mengutip Liputan 6, Kata Tihar untuk 98 kendaraan lainnya dinyatakan tidak lulus uji emisi dan kemudian diminta untuk melakukan perbaikan pada kendaraannya.
"Dari 649 kendaraan, kendaraan berbahan bakar bensin yaitu 514 kendaraan lulus dan 24 kendaraan tidak lulus. Sedangkan untuk berbahan bakar solar 38 kendaraan dinyatakan lulus dan 74 kendaraan lainnya dinyatakan tidak lulus atau direkomendasi untuk dilakukan perbaikan berstandar," ungkap Tihar.
Tihar menambahkan proses uji emisi ini ditujukan pada kendaraan yang melintas di Kota Tangerang supaya tahu kondisi kendaraan. Bagi pengendara yang belum lolos uji emisi belum dikenakan sanksi hanya saja dihimbau untuk melakukan perbaikan. (WL-NY/LIPUTAN 6)
Sumber: