Peringati Hari Rabies Sedunia, Pemkot Bandung Gelar Vaksin Rabies Gratis
AMEG.ID, Bandung - Pelayanan vaksinasi rabies untuk hewan diadakan di Kantor Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Bandung. Serta ada 400 vaksin lebih yang telah diberikan.
Melansir Republika, selain menyediakan pelayanan vaksinasi rabies, dinas memberikan pelayanan pemeriksaan kesehatan hewan. Serta layanan sterilisasi pada kucing.
"Kita memberikan sterilisasi bagi kucing, yang diberikan secara gratis. Untuk kuotanya hari ini sebanyak 20 hewan," kata Kepala DKPP Kota Bandung Gin Gin Ginanjar.
Gin Gin juga mengatakan, peringatan hari rabies Sedunia tahun ini mencakup kampanye untuk mengingatkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya vaksinasi rabies pada hewan peliharaan. Selain itu, menurut dia, wilayah Kota Bandung saat ini sudah bebas dari penyakit rabies. Namun, pemerintah tetap berusaha mempertahankan status itu dengan dukungan dari masyarakat. (AL-AL/REPUBLIKA)
Sumber: