Jutaan Liter Air Didistribusikan BPDB Malang Ke Sejumlah Desa Terdampak Kekeringan
AMEG.ID, Malang - Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Malang - Sadono Irawan menyebut, sudah 2,1 juta liter air yang didistribusikan untuk warga yang terdampak kekeringan, di periode 1 September sampai 9 Oktober 2023.
Melansir Liputan 6, Pendistribusian dilakukan pada tiga kecamatan terdampak kekeringan, seperti Kecamatan Jabung, Kecamatan Singosari dan Kecamatan Sumbermanjing Wetan. Total sejak 1 September 2023 sebanyak 2,1 juta liter air didistribusikan.
"Distribusi air bersih bagi wilayah terdampak kekeringan ini dilakukan 3-4 rute dengan jumlah rata-rata 15 ribu hingga 20 ribu liter per hari," kata sadono
Meskipun beberapa wilayah di Kabupaten Malang terdampak kemarau yang berakibat pada kekeringan tersebut, namun masih ada sejumlah wilayah lain yang tetap memiliki pasokan air bersih, termasuk untuk pengairan areal persawahan. (NF-BG/LIPUTAN 6)
Sumber: