Pemprov Jatim Bantu Pulihkan Keluarga untuk Tingkatkan Perekonomian Setempat

A PHP Error was encountered
Severity: Warning
Message: array_multisort(): Argument #1 is expected to be an array or a sort flag
Filename: frontend/detail-artikel.php
Line Number: 116
Backtrace:
File: /var/www/html/ameg.disway.id/application/views/frontend/detail-artikel.php
Line: 116
Function: array_multisort
File: /var/www/html/ameg.disway.id/application/controllers/Frontend.php
Line: 561
Function: view
File: /var/www/html/ameg.disway.id/index.php
Line: 317
Function: require_once
AMEG.ID, Jawa Timur - Pemerintah Provinsi Jawa Timur membantu 57 keluarga di tiga desa di Kabupaten Bangkalan melalui program Jawa Timur Pemberdayaan Usaha Perempuan (Jatim Puspa) untuk meningkatkan perekonomian warga setempat.
Melansir Antara Jatim, Bantuan tersebut diberikan khusus untuk mengoptimalkan dan mengefektifkan program penanggulangan kemiskinan pedesaan melalui kegiatan pemberdayaan bagi keluarga penerima manfaat graduasi PKH dengan memberikan fasilitas bantuan dan pendampingan.
"Diharapkan dengan bantuan khusus ini, keluarga penerima manfaat semakin mandiri dan pada gilirannya dapat menopang kerja pembangunan desa," kata Kepala Bidang Pemberdayaan Desa Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Pemkab Bangkalan Ali Yusri Purwanto.
Lebih lanjut Program Jatim Puspa juga merupakan langkah awal bagi para penerima program untuk bangkit dari keterpurukan ekonomi setelah dilanda pandemi COVID-19. Bantuan ini dibagi ke 3 desa antara lain Desa Blateran sebanyak 14 KPM, Desa Separah sebanyak 22 KPM dan Desa Bajeman sebanyak 21 KPM. (YO-NY/ANTARA JATIM)
Sumber: