Wapres Himbau Peserta Pemilu Tak Buat Masyarakat Terbelah

Wapres Himbau Peserta Pemilu Tak Buat Masyarakat Terbelah

AMEG.ID, Jakarta - Kemarin (26/11) Wakil Presiden Ma'ruf Amin, meminta peserta Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 untuk berkampanye dengan cara yang tidak menyebabkan pembelahan di tengah-tengah masyarakat.

"Para pemain, kontestan, supaya menaati aturan-aturan itu jangan sampai melakukan tindakan-tindakan yang bisa menimbulkan keterbelahan masyarakat kita," kata Ma'ruf.

Melansir Kompas, Ma'ruf berharap, masa kampanye dapat berjalan dengan baik melalui sikap netral para aparat. Dan tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang bisa memecah belah.

Selain itu, Ma’ruf juga berpesan kepada lembaga penyelenggara dan pengawas Pemilu untuk bersikap netral dan memastikan tidak ada kecurangan dalam proses pemilu. Bisa berjalan dengan jujur, adil dan bersih. (ND-MT/KOMPAS)

Sumber: