Dua Moderator Debat Capres Sudah Resmi Ditetapkan

Dua Moderator Debat Capres Sudah Resmi Ditetapkan

AMEG.ID, Jakarta - Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menentukan dua moderator yang akan memandu kegiatan debat perdana capres pada tanggal 12 Desember 2023 yakni Ardianto Wijaya Kusuma dan Valerina Daniel.

"Kita juga sudah mendapatkan moderator untuk diskusi atau debat pertama capres-cawapres, yaitu Ardianto Wijaya dan Velerina Daniel," kata Komisioner KPU August Mellaz.

Mengutip CNN, kedua moderator tersebut merupakan jurnalis TVRI yang bakal menjadi penengah, pengendali serta menjaga keberimbangan perlakuan dan kesempatan kepada tiap pasangan calon. Mereka akan memandu debat pertama selama 120 menit yang digelar di Kantor KPU, Jakarta Pusat.

Lebih lanjut, moderator debat capres juga wajib memenuhi kualifikasi seperti berasal dari kalangan profesional dan akademisi,  memiliki integritas tinggi, bersikap netral  serta memiliki kemampuan tampil di muka publik. Moderator juga memiliki peran dan kewajiban untuk menjaga keberimbangan perlakuan dan kesempatan kepada tiap pasangan calon, memberikan kesempatan yang sama, baik dari sisi waktu maupun bobot pertanyaan. (YO-DL/CNN)

Sumber: