Jokowi Luncurkan Program Literasi Digital, Times Indonesia Jadi Official Partner

Jokowi Luncurkan Program Literasi Digital, Times Indonesia Jadi Official Partner

AMEG- TIMES Indonesia menjadi salah official media partner program literasi digital untuk bangsa  yang diluncurkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) secara Nasional bersamaan dengan momentum Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) 2021. 

Program dengan leading sektor Kementerian Kominfo dan Kemendikbud Ristek ini digelar secara virtual dan non virtual dari Hall Basket A, Stadion GBK, Senayan, Jakarta, Kamis (21/5/2021).

CEO TIMES Indonesia Khoirul Anwar, menyampaikan bahwa program literasi digital nasional  menjadi kunci untuk membuka cakrawala bangsa Indonesia dalam hidup berdigital. 

"Pandemi Covid telah memaksa kita untuk lebih cepat adaptif hidup di era ini. Covid mempercepatnya 10 tahun lebih cepat. Di sinilah perlu pemahaman yang benar. Dan pemahaman itu akan benar jika literasinya juga benar. Ini harus kita mulai bersama-sama, tidak bisa sendiri-sendiri. Dan yang penting, negara harus hadir," ucapnya  yang dirilis di web TIMES Indonesia.

Untuk mengimplementasikan program nasional ini, TIMES Indonesia, Siberkreasi, dan sejumlah pihak bersama Kemen Kominfo, Kemendikbud Ristek, dan Kemendagri telah menyiapkan banyak program di seluruh Indonesia. Ini akan bersinergi dengan banyak pihak. 

Di antaranya, Google, Twitter, Instagram, Facebook, Gojek, Grab, Telkomsel, dan masih banyak lagi. Termasuk kalangan NGO dan instansi/lembagapenerintahan.

TIMES Indonesia juga telah menyiapkan beberapa program untuk menyukseskan program besar ini. Di antaranya, good speech from Indonesia (GSF Indonesia) yang selama ini bekerjasama dengan Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI) seluruh dunia, ketahanan informasi, dan pelatihan literasi digital lainnya. Ada juga program #IndonesiaBangkit #IndonesiaMaju yang telah berjalan sejak awal 2021 lalu.

"Lewat program ini, kita akan bangun Indonesia yang positif dari sisi literasi dan rekam jejak digital yang baik dan positif. Kami ingin memulainya dari literasi positif ini," kata Khoirul Anwar. 

Untuk diketahui, acara yang diluncurkan langsung oleh Presiden RI Jokowi ini juga dihadiri oleh para menteri, di iantaranya Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian;   Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Nadiem Makarim.  Acara bertajuk "Indonesia Makin Cakap Digital" ini juga serentak disiarkan melalui 16 stasiun TV,  termasuk TIMES TV, dan via YouTube Live Streaming di Channel Kemkominfo TV dan Siberkreasi.- 

Sumber: