Pemkab Malang Bakal Bangun Sirkuit Bertaraf Nasional

Pemkab Malang Bakal Bangun Sirkuit Bertaraf Nasional

--

AMEG.ID, Kabupaten Malang - Bupati Malang HM Sanusi menyampaikan, Pemerintah Kabupaten Malang berencana membangun sirkuit bertaraf nasional. Untuk mencegah terjadinya balap liar di jalanan. 

Melansir dari Suara Jatim Post, menurut Sanusi, pembangunan sirkuit tersebut rencananya akan dilakukan pada tahun 2024. Dan saat ini, Pemkab Malang sedang mencari lahan untuk dibebaskan, yang letaknya akan dilakukan di kawasan timur Stadion Kanjuruhan. 

"Sirkuit ini direncanakan di 2024 ini (dibangun) memanfaatkan trek jalan sebelah timur di stadion itu," jelasnya.

 

Sementara untuk anggaran, Sanusi menyebut sirkuit tersebut akan dibangun menggunakan APBD dan bantuan CSR. Diperkirakan anggarannya kurang dari 1 miliar. Sebagai informasi, saat ini Kabupaten Malang dikenal melalui balapan resmi yang digelar di kawasan Stadion Kanjuruhan oleh IMI Kabupaten Malang. (YO-KM/SUARA JATIM POST)

Sumber: