Seorang Wanita Lansia Di Sumatera Utara Meninggal Diduga Karena Serangan Harimau

Seorang Wanita Lansia Di Sumatera Utara Meninggal Diduga Karena Serangan Harimau

harimau--Foto : CNN Indonesia

AMEG.ID, Indonesia - Wanita berinisial AL (70 tahun) di desa Huta Padang Kecamatan Ulu Pungkut kabupaten Mandailing Natal Sumatera Utara meninggal dengan luka di kepala. Luka tersebut diduga diserang Harimau Sumatera.

 

Dikutip dari CNN Indonesia, Kapolres Mandailing Natal - AKBP Arie Sofandi menyampaikan jenazah korban ditemukan di belakang mushola tidak jauh dari rumahnya pada Rabu (24/4) kemarin. Kemudian dibawa ke puskesmas Kotanopan untuk dilakukan pemeriksaan fisik mencari penyebab kematian.

 

"Para saksi melihat mayat perempuan di belakang mushola. Setelah menyaksikan kejadian tersebut, para saksi segera memberitahukan kepada warga lain dan melaporkan kepada kepala desa," ungkap Arie.

 

Sementara polres Mandailing Natal sudah berkoordinasi dengan Dinas Kehutanan atau Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam. Koordinasi dilakukan untuk mendapatkan informasi dan data soal keberadaan harimau Sumatera di desa Huta Padang. (AF-GL/CNN Indonesia) 

 

Sumber: