Di Tahun Ajaran 2027-2028 Bahasa Inggris Bakal Jadi Pelajaran Wajib Dari Kelas 3 SD

Di Tahun Ajaran 2027-2028 Bahasa Inggris Bakal Jadi Pelajaran Wajib Dari Kelas 3 SD

--

AMEG.ID, Indonesia - Kemarin (25/4) Kepala Badan Standar Kurikulum dan Asesmen Pendidikan Kemendikbud Ristek - Anindito Aditomo menyampaikan bahasa Inggris akan menjadi mata pelajaran wajib dari kelas 3 SD dan sederajat mulai tahun ajaran 2027-2028. Sesuai ketentuan permendikbud ristek nomor 12/2024.

 

Kata Anindito ketentuan ini ditekankan pada penggunaan bahasa Inggris untuk keperluan praktis seperti komunikasi dan mencerna informasi. Bukan pada pengetahuan tentang tata bahasa (grammar).

 

"Mata pelajaran Bahasa Inggris akan menjadi mata pelajaran wajib mulai kelas 3 pada sekolah dasar, madrasah ibtidaiyah, atau satuan pendidikan lain yang sederajat," kata Anindito

 

Lebih lanjut Anindito menambahkan alasan kemendikbud ristek mewajibkan mata pelajaran bahasa Inggris. Karena secara historis sampai saat ini bahasa Inggris masih menjadi bahasa utama yang digunakan komunitas pengetahuan ilmiah dan juga sebagai alat berkolaborasi di tingkat internasional. (AF-GL/CNN Indonesia)

 

Sumber: