Puluhan Guru Di Jatim Wajib Kuatkan RPP Kebebasan Beragama

Puluhan Guru Di Jatim Wajib Kuatkan RPP Kebebasan Beragama

--

AMEG.ID, Jawa Timur - Sebanyak 35 guru di Jatim ditekankan mengembangkan Rencana Pelaksanaan Program (RPP) untuk memperkokoh kebebasan beragama siswa melalui kegiatan lokakarya Literasi Keagamaan Lintas Budaya (LKLB). Kegiatan lokakarya Literasi Keagamaan Lintas Budaya (LKLB) yang diadakan oleh Kemenkumham RI.

"Program ini memang tidak dirancang seperti dialog saja, tapi ada contact theory, orang itu harus berhadapan dengan yang berbeda, baru mengalami perbedaan itu," ujar Koordinator Program Alumni Institut Leimana.

Dikutip dari Detik Jatim, dalam lokakarya ini para guru bakal mendapatkan pengalaman interaksi lintas agama. Mulai dari kunjungan ke berbagai tempat ibadah sampai pengetahuan teoritis dan praktis tentang kebebasan beragama.

Nantinya para guru harus menyusun rencana tindak lanjut yang bakal diterapkan di sekolah masing - masing. Untuk menguatkan aspek kebebasan beragama dan supremasi hukum kepada siswa. (YO-GL/Detik Jatim)

 

Sumber: