TPA Supit Urang Kota Malang Dinilai Kurang Koordinasinya Dengan Warga

TPA Supit Urang Kota Malang Dinilai Kurang Koordinasinya Dengan Warga

--

AMEG.ID, Malang - Salah satu tokoh masyarakat setempat - Abdul Qodir menjelaskan dalam beberapa waktu terakhir ini pihak TPA Supit urang dinilai kurang komunikatif dengan masyarakat setempat. Lain halnya ketika di tahun 2005 sampai 2012 pimpinan selalu ada komunikasi.

Dikutip dari Radar Malang, kata Abdul bau menyengat masih sering terjadi. Terkadang pihak TPA Supit Urang tidak melakukan penyemprotan timbunan sampah kalau tidak diingatkan warga.

"Kadang kalau tidak kami ingatkan, pihak TPA tidak melakukan penyemprotan timbunan sampah," ujarnya.

Abdul menambahkan bau menyengat masih sering terasa. Apalagi kalau sudah malam hari. (WL-GL/Radar Malang)

 

Sumber: