Alat Pantau Gunung Semeru Diduga Dicuri
alat pemantau gunung semeru--
AMEG.ID, Kabupaten Malang - Kepala Pos Pengamatan Gunung Api (PGA) Semeru Liswanto mengatakan alat pemantau aktivitas Gunung Semeru di Stasiun Pemantau Desa Klepu, Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang Hilang. pihaknya baru mengetahui dugaan pencurian itu saat melakukan pengecekan stasiun pemantau pada Minggu (4/8/2024) lalu.
Melansir Era.Id, kata Liswanto ketika dilakukan pengecekan gembok pagar dan pintu banker stasiun pemantau sudah rusak bahkan sebanyak 4 unit aki berkapasitas 75 ampere juga turut dicuri.
Liswanto menyebut peran aki tersebut sangat penting karena fungsinya sebagai penyimpanan energi yang memberi daya supaya alat pemantau tetap hidup. Imbas dari pencurian itu pihaknya mengalami kerugian rmencapai 20 juta.
"Enggak terlalu berpengaruh besar karena alat kami kan tersebar banyak, itu hanya satu alat repeater dimana kerjanya untuk memancar ulangkan yang dari Semeru di sebelah barat," ujarnya. (IC-NY/ERA.ID)
Sumber: