Ketua PAMMI Kota Malang: Kumpul-kumpul Aja Mintanya Dangdut

Ketua PAMMI Kota Malang: Kumpul-kumpul Aja Mintanya Dangdut

AMEG- Ketua Persatuan Artis Musisi Melayu Dangdut Indonesia (PAMMI) Kota Malang Moch Dhair mengatakan, potensi artis dangdut dari Kota Malang tidak kalah dibanding dengan kota-kota lain di  Jatim. 

"Bibit-bibit penyanyi dangdut dari Kota Malang tidak kalah, bagus-bagus, untuk pasar dangdut Kota Malang  juga sangat  besar, pejabat-pejabat kumpul juga mintanya dangdut," katanya saat bersama pengurus PAMMI Kota Malang dan sejumlah artis dangdut berkunjung ke Studio Cityguide 911 FM (grup ameg)  di Tlogomas Malang, Kamis (10/6/2021) sore. 

Hadir  sejumlah penyanyi Kota Malang,  yakni Mawar Aprilia, Eva Soraya dan Rosa Amelia (eks Trio Wong Telu Jakarta).
Dikatakan Dhair, kekurangan perkembangan dangdut di Malang adalah belum ada lebel yang mengangkat lagu-lagu dangdut yang dibawakan oleh penyanyi-penyanyi dangdut dari Kota Malang.

 "Sehingga kurang berkembang dibanding kota-kota lain seperti Surabaya, Sidoarjo atau Mojokerto, karena tidak ada perusahaan rekaman yang mengangkatnya,"  kata Dhair yang juga owner Laros Production ini.

Dhair mengatakan, ia dan para pengurus PAMMI Kota Malang, siap mengaktifkan kegiatan musik dangdut di kota Malang. "Perlu ada pengorganisasian yang lebih bagus untuk artis-artis pendatang badu di kota Malang," katanya. (*)

Sumber: