DPR Bantah Rapat Revisi UU ITE Tertutup
Komisi I DPR mengklaim, pihaknya tidak menutup-nutupi agenda rapat panitia kerja, pembahasan RUU tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE).
Anggota Komisi I DPR - Dave Laksono menyebut, masalah teknis menjadi alasan para legislator, menggelar rapat secara tertutup, pada Rabu (12/7) dan Senin (10/7) yang lalu.
Dave menyebut, revisi UU ITE segera diselesaikan, dan diharapkan dapat dibawa ke rapat paripurna masa persidangan selanjutnya. Dia mengklaim, semua aspirasi dan keluhan masyarakat sudah diakomodir. (WL)
Sumber: