Lebih Dari 1.600 Pelamar PPPK di Kabupaten Tulungagung Lolos

Senin 23-10-2023,13:39 WIB
Reporter : amegid2
Editor : amegid2

AMEG.ID, Tulungagung - Kepala BKPSDM Kabupaten Tulungagung Soeroto menjelaskan dari total yang melamar 2.403 orang tersebut hanya ada sebanyak 1.693 orang saja yang dipastikan lolos. Sementara untuk sisanya dinyatakan tidak lolos karena tidak memenuhi syarat.

Melansir Antara Jatim, Soeroto juga menjelaskan tahun ini formasi lowongan yang disediakan sesuai dengan disposisi BKN sebanyak 356 formasi.Untuk rinciannya tenaga pendidik atau guru sebanyak 60 formasi, tenaga kesehatan 99 formasi, dan tenaga teknis 197 formasi.

"Sayangnya, tahun ini tidak ada pelamar disabilitas. Padahal kita menyediakan kuota khusus untuk pelamar disabilitas atau berkebutuhan khusus sebanyak dua persen," katanya.

Kata Soeroto untuk pelamar tenaga teknis akan dibagi menjadi 2 yaitu pelamar khusus yang nantinya akan diisi oleh orang yang sudah bekerja menjadi honorer selama 2 tahun. Serta pelamar umur yang bukan merupakan tenaga honorer. (WL-NY/ANTARA JATIM)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler