Pemkab Malang Respon Aduan Soal Kesenian Bantengan yang Dicederai Aksi Sexy Dancer
bantengan--
AMEG.ID, Kabupaten Malang - Menanggapi beberapa aduan yang masuk soal pentas kesenian bantengan yang menyimpang seperti diiringi musik DJ dan sebagian juga dicederai dengan aksi sexy dancer, Pemkab Malang adakan serangkaian workshop bantengan yang dilakukan pada Minggu (9/6/2024).
Mengutip Malang Times, menurut Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Kadisparbud) Kabupaten Malang Purwoto sudah banyak aduan yang masuk terkait hal tersebut. Bahkan ada juga laporan sebelum acara bantengan dimulai ada yang minum minuman keras sehingga tidak terkendali.
"Ya banyak (aduan), laporan ke kita banyak. Makanya salah satu yang kita lakukan adalah ayo duduk bareng, karena ini fenomena se-Kabupaten Malang," kata Purwoto.
Purwoto juga menjelaskan selain keberadaan penari seksi kesenian bantengan juga menuai kritik lantaran banyak yang merasa terganggu karena acara bantengan berlangsung hingga dini hari. Belum lagi keterlibatan anak kecil yang juga turut dalam pentas seni bantengan tersebut. (WL-NY/MALANG TIMES)
Sumber: